Belajar Deepin OS Untuk Pemula – Cara Menjalankan Software Windows Di Deepin OS

Belajar Deepin OS Untuk Pemula – Cara Menjalankan Software Windows Di Deepin OS
Belajar Deepin OS Untuk Pemula – Cara Menjalankan Software Windows Di Deepin OS

Meskipun sudah singleboot dengan menggunakan Deepin OS, namun terkadang masih ada pengguna yang belum bisa 100% lepas dari software windows. Untuk menjalankannya di GNU/Linux dalam hal ini Deepin OS, kita membutuhkan software yang bernama WiNE.

Wine Is Not Emulator

Wine adalah kepanjangan dari Wine Is Not emulator, jadi kurang tepat jika ada yang beranggapan WiNe adalah sebuah emulator.

Install WiNE Deepin OS

Untuk menginstall WiNE pada Deepin OS kita cukup mengetik perintah berikut didalam terminal;
sudo apt install wine
Berikut screenshotnya;
Belajar Deepin OS Untuk Pemula – Cara Menjalankan Software Windows Di Deepin OS
proses install wine pada deepin os

Wine bisa menjadi alternatif solusi untuk aplikasi windows agar bisa berjalan di Deepin OS.

Menjalankan Notepad++ Deepin OS

Untuk studi kasus, disini saya akan mencoba menginstall Code Editor Notepad++ didalam Deepin OS menggunakan WiNE. Caranya cukup mudah, kita tinggal membuka terminal dimana aplikasi Notepad++ berada lalu mengetik perintah
wine ./nama_software.exe
Berikut tampilan Notepad++ pada Deepin OS
Belajar Deepin OS Untuk Pemula – Cara Menjalankan Software Windows Di Deepin OS
notepad++ berhasil di install pada deepin os

Untuk lebih jelasnya kalian bisa melihat video tutorial yang sudah saya buat dibawah.

Video Tutorial Menginstall Software Windows Di GNU/Linux Deepin OS

Silahkan lihat video dibawah untuk lebih jelasnya;
Semoga bermanfaat

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Belajar Deepin OS Untuk Pemula – Cara Menjalankan Software Windows Di Deepin OS"

Posting Komentar

Semua komentar yang masuk saya moderasi, hal ini untuk menghindari spam dan informasi yang tidak berkaitan dengan topik pembahasan.
Silahkan berkomentar dengan bijak.